Selasa, 11 Mei 2010
Business strategy
Pengertian bisnis adalah sebuah usaha, dimana setiap orang atau kelompok harus siap untung & siap rugi. bisnis tidak hanya tergantung dengan modal uang, tetapi banyak faktor yang mendukung terlaksananya sebuah bisnis, misalnya : reputasi, keahlian, ilmu, sahabat & kerabat dapat menjadi modal bisnis.
Perencanaan strategis merupakan rencana jangka panjang (lebih dari 5 tahun) untuk mencapai tujuan strategis. Fokus perencanaan ini adalah organisasi secara keseluruhan. Rencana strategis dapat dilihat sebagai rencana secara umum yang menggambarkan alokasi sumberdaya, prioritas, dan langkah yang diperlukan untuk mencapai tujuan strategis. Tujuan strategis biasanya ditetapkan oleh manajemen puncak.
Ruang lingkup bisnis mendasari pernyataan misi. Misi mendeskripsikan karakteristik fondasi yang tampak kinerjanya dalam tujuan. Andai diambil keputusan menggeser bisnis, maka cara ekspansi dan atau diversifikasi menempati kepentingan untuk dilakukan
tahapan dalam menyusun strategi bisnis:
Proses perumusan strategi dan pelaksanaannya berisi lima tahapan kunci yang saling berhubungan, yaitu :
1. Membentuk visi strategis mengenai ke mana organisasi akan bergerak
2. Menetapkan tujuan mengubah pandangan strategis menjadi hasil kinerja spesifik yang harus dicapai perusahaan.
3. Merumuskan pilihan strategi untuk mencapai hasil yang diinginkan.
4. Melaksanakan dan mengeksekusi strategi yang dipilih secara efisien dan efektif. 5. Mengevaluasi efektivitas strategi dan dampaknya terjadap kinerja bisnis.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
JANgaN MACEm-macem yahhh????????????????